;

Fakta Telur Ayam Yang Harus Kamu Ketahui

Fakta Unik 17/05/2024

Telur ayam sudah menjadi sumber makanan harian masyarakat. Selain harganya ekonomis, mudah diolah, telur ayam juga memiliki segudang nutrisi. Telur merupakan salah satu makanan yang mengandung protein tinggi. Baik bagian putih telur atau kuning telurnya, mengonsumsi telur sangat baik untuk kesehatan tubuh. Akan tetapi, telur menyimpan beberapa fakta menarik yang wajib kamu ketahui. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya dibawah ini!

1. Ayam menetaskan 300 telur dalam setahun
Dalam setahun satu ekor ayam bisa menetaskan sebanyak 300 butir telur. Itu berarti setidaknya satu ekor ayam menetaskan satu butir telur setiap harinya. Segera setelah telur menetas, tubuh ayam akan beradaptasi kembali dan memproduksi telur baru. Namun, ada juga kalanya satu ekor ayam tidak bisa memproduksi telur sama sekali.

2. Semakin tua ayam, semakin besar telurnya
Telur memiliki berbagai macam ukuran, ada yang kecil, dan ada yang besar. Ternyata, salah satu faktor yang memengaruhinya adalah usia ayam tersebut. Semakin seekor ayam bertambah tua, semakin besar juga telur yang diproduksi meskipun secara jumlah berkurang.

3. Telur akan lebih tahan lama jika disimpan dalam kulkas
Menurut situs Healthline, telur yang disimpan dalam kulkas bisa bertahan lebih lama. Hal ini dikarenakan telur biasanya dicuci dan disanitasi terlebih dahulu setelah ditetaskan. Pembersihan ini dilakukan untuk mencegah kontaminasi bakteri Salmonella, penyebab keracunan makanan. Dengan menghilangkan bakteri tersebut justru kutikula atau lapisan pelindung pada telur menjadi rusak. Hal ini menyebabkan bisa dengan mudah masuk ke dalam cangkang dan menkontaminasi telur.

Pertumbuhan bakteri akan melambat jika telur disimpan dalam kulkas dan mencegahnya masuk ke dalam cangkang. Namun, baik di kulkas ataupun tidak, cepat atau lambat telur akan membusuk jika terlalu lama dibiarkan.

4. Warna putih telur menandakan kesegaran telur
Bingung mau membedakan jika telur kamu segar atau tidak? Salah satu fakta telur lainnya adala kamu bisa melihatnya lewat warna putih telur. Jika putih telurnya berwarna keruh, berarti telur tersebut masih segar. Di sisi lain, justru putih telur yang berwarna cerah menandakan bahwa telur tersebut sudah berusia cukup lama.

5. Kuning telur dipengaruhi pola makan ayam
Kamu pasti pernah melihat warna kuning telur yang berbeda-beda. Ada yang kuning muda hingga sedikit oranye. Perbedaan warna ini tergantung dari jenis makanan yang dimakan oleh ayam yang menetaskan telur tersebut, terutama makanan yang mengandung karotenoid. Karotenoid merupakan pigmen yang memberikan warna kuning pada telur. Terkadang ayam diberi makanan yang kaya akan karotenoid

6. Konsumsi telur baik bagi kesehatan mata
Selain kaya akan protein, telur juga mengandung 2 antioksidan, yakni: lutein dan zeaksantin. Kandungan-kandungan tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan mata.

Nah, itulah beberapa fakta unik telur ayam yang mimin kutip dari bobobox.co.id, Semoga bermanfaat!