Resep Choco Banana Overnight Oats

Sarapan dengan oatmeal ini sangat baik untuk kesehatan. Ahli medis dan ahli gizi menyarankan pasien penyakit jantung maupun diabetes untuk rutin mengonsumsi oatmeal. Karena oatmeal dapat menjaga kadar kolesterol serta gula darah agar tetap normal. Oatmeal kaya akan serat, dan juga dilengkapi protein, magnesium, fosfor, dan vitamin B1 yang berfungsi untuk menghasilkan energi. Tapi jangan sampai salah cara makan dan mengolah oatmeal, karena jika salah yang ada malah bikin kita jadi gemuk. Berikut beberapa kesalahan dalam mengonsumsi oatmeal:
1. Porsinya kebanyakan
Pakai trik makan dengan mangkuk berukuran kecil, karena kalau sudah dimasak atau diseduh, oatmeal akan mengembang dan teksturnya sangat padat.
2. Pakai topping yang tak sehat.
Pilihlah topping yang mendukung diet kamu misalnya telur yang kaya protein atau buah-buahan segar. Kalau ingin menambahkan cita rasa tertentu, kamu bisa pakai madu rendah gula atau kayu manis.
3. Oatmeal siap saji
Oatmeal cepat saji kadar gulanya jauh lebih tinggi daripada oatmeal yang harus dimasak atau direbus dulu. Semakin tinggi kadar gulanya, tubuh malah akan menyimpan cadangan lemak lebih banyak daripada yang dibakar jadi energi. Ini tentu bisa bikin berat badan kamu bertambah.
4. Terlalu banyak bahan tambahan
Kalau kamu belum biasa makan oatmeal atau tidak suka dengan rasanya yang hambar, kamu mungkin akan menambahkan bahan-bahan seperti susu, gula, bubuk kakao (cokelat), atau garam. Padahal, tanpa kamu sadari menambahkan macam-macam bahan bisa meningkatkan kadar lemaknya secara signifikan. Sebaiknya, masak oatmeal dengan air saja. Lama-kelamaan kamu akan terbiasa dengan rasa dan teksturnya sehingga tak perlu diberi tambahan macam-macam lagi. kamu pun tak perlu khawatir kalau oatmeal bikin gemuk.

Gimana sudah tahu kan kesalahan dalam mengolah atau mengonsumsi oatmeal? Berikut pilihan resep oatmeal ala mimin yang bisa kamu praktekan tanpa takut tambah gemuk. Chocobanana overnight oats.

Bahan-bahan:
1 cangkir plain Greek yogurt
½ cangkir oatmeal instan
5 sendok makan susu segar atau susu kedelai
1 sendok makan chia seeds
½ sendok teh ekstrak vanila
Garam secukupnya
2 sendok makan madu
1 buah pisang, haluskan atau potong bulat
2 sendok makan chocolate chips atau kismis

Cara membuat:
1. Campur dan aduk semua bahan ke dalam mangkuk, kecuali pisang dan coklat chip.
2. Tutup dan diamkan semalaman.
3. Taburkan potongan pisang, chocolate chips atau kismis sebagai topping.

 

 

 

Cek bahan-bahannya dibawah ini !

Tampilkan Susun Daftar

7 Items

per page
Set Descending Direction
  1. Sunpride
    Sunpride Pisang Cavendish 1000gr
    29%
    Regular Price Rp 27.450 Special Price Rp 19.500
    Quickview
Tampilkan Susun Daftar

7 Items

per page
Set Descending Direction
Copyright © 2018 Yogya Group. All rights reserved. Syarat & Ketentuan | Kebijakan Privasi