Kamu Perlu Tahu: Makan Makanan Ini Agar Berat Badan Cepat Turun

Kunci dari diet agar berhasil adalah mengonsumsi makanan yang sehat dan bernutrisi tinggi, serta yang paling penting tidak membuat lapar terus-terusan. Menurut Heather Mangieri, RD., juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics di Amerika Serikat, menuturkan ada beberapa makanan yang bisa membantu menurunkan berat badan. Makanan ini akan membuat kamu kenyang lebih lama dan membuat hasrat untuk makan menjadi kurang.

Berikut daftar makanan yang bisa membuat kamu kenyang lebih lama:

1. Telur
Telur adalah salah satu makanan terbaik untuk membantu mengurangi angka timbangan. Telur kaya akan protein, lemak sehat, dan bisa membuat kamu kenyang lebih lama dengan jumlah kalori yang sangat rendah. Satu butir telur dengan ukuran sedang mengandung 63 kalori dan 72 kalori untuk ukuran besar.
Selain itu, telur termasuk makanan yang padat nutrisi seperti vitamin A, vitamin B12, mineral besi, seng, fosfor, ribofalvin dan folacin, kolin serta DHA. Dengan hanya makan telur kamu tidak usah takut kekurangan gizi.

2. Ubi
Ada berbagai alasan mengapa ubi sangat tepat dijadikan makanan untuk diet. Tanaman yang tergolong umbi-umbian ini mengandung serat yang tinggi, rendah kalori, kaya akan vitamin A dan C, kaya akan karotenoid, kalsium, potasium, zat besi dan mengandung banyak air yang akan membuat perut cepat kenyang dan mencegah dari makan berlebih.

3. Apel
Penelitian mengungkapkan fakta bahwa makan buah tertentu di antara waktu makan atau tepat sebelum makan bisa membantu menghilangkan rasa lapar. Salah satu buah yang cocok yaitu apel. Buah yang kaya pektin ini mampu memperlambat pencernaan dan meningkatkan rasa kenyang.
Apel juga merupakan sumber antioksidan, vitamin C, dan serat yang baik. Ketika mengonsumsinya pastikan untuk tidak mengupas kulitnya, karena di kulitnya terkandung berbagai nutrisi yang akan memberikan efek maksimal bagi kesehatan tubuh.

4. Semangka
Buah yang kaya akan kandungan air ini sangat cocok dikonsumsi sebagai pelepas dahaga. Karena banyak mengandung air, konsumsi semangka akan membuat perut lebih cepat kenyang. Dalam 300 gram semangka hanya mengandung 100 kalori saja.

5. Greek yogurt
Dalam 8 ons Greek yogurt mengandung sekitar 20 gram protein, hampir dua kali lipat lebih banyak bila dibandingkan dengan yogurt biasa. Mengonsumsi Greek yogurt 3 jam setelah makan siang diketahui dapat membantu mengurangi porsi makan di malam hari.

Tampilkan Susun Daftar

4 Items

per page
Set Descending Direction
  1. Sayur
    Ubi Jepang 1000gr
    10%
    Regular Price Rp 19.250 Special Price Rp 17.350
    Quickview
Tampilkan Susun Daftar

4 Items

per page
Set Descending Direction
Copyright © 2018 Yogya Group. All rights reserved. Syarat & Ketentuan | Kebijakan Privasi