Bulan Ramadan tak hanya identik dengan puasa, mudik, silaturahmi, hingga salam tempel doang lho. Ada satu lagi nih yaitu sirup. Sirup merupakan jenis minuman yang disukai semua kalangan. Rasanya yang manis dan menyegarkan memang menjadi favorit bagi anak-anak dan juga orang tua. Sirup yang dijual di pasaran banyak varian rasanya. Ada rasa jeruk, leci, melon, cocopandan dan lain sebagainya. Warna sirup biasanya dari warna buah yang menjadi rasa minuman tersebut. Lalu, jika benar demikian, mengapa warna sirup ‘cocopandan’ berwarna merah?

Sirup ‘cocopandan’ terdiri dari dua kata, yakni ‘coco’ dan ‘pandan’. Pandan sebagaimana yang kita sudah ketahui daunnya berwarna hijau. Coco yang dalam bahasa Indonesia artinya kelapa berwarna putih. Lalu, mengapa jika ‘coco’ dan ‘pandan’ disatukan menjadi sirup ‘cocopandan’ warna sirup tersebut tidak ada unsur hijau atau putih melainkan warna merah?

Ternyata jawabannya adalah sirup ‘cocopandan’ menggunakan bunga rosella sebagai campurannya. Di dalam proses awal pembuatan, daun pandan dan rosella kering tersebut dicuci. Kemudian direbus, hingga warna merah dari daun rosella tersebut keluar. Setelah dihasilkan warna merah tersebut, barulah dicampurkan dengan gula dan bahan-bahan lainnya, sehingga menjadi sirup cocopandan dengan rasa menyegarkan. Bunga rosella itu sendiri berwarna merah.

Jadi sudah pada tahu kan kenapa sirup cocopandan berwarna merah. Masih penasaran sama rasanya langsung aja klik DISINI

 
Copyright © 2018 Yogya Group. All rights reserved. Syarat & Ketentuan | Kebijakan Privasi