
Bersepeda tengah menjadi tren gaya hidup sehat di tengah pandemi virus corona. Tidak hanya di Indonesia, menjamurnya pengguna sepeda selama pandemi juga terjadi di banyak negara. Selain mendapatkan manfaat kesehatan atau transportasi, bersepeda bagi sebagian orang dapat menjadi sarana rekreasi.
Dalam bersepeda selain mematuhi aturan lalu lintas, ada juga hal yang sangat penting yaitu kebutuhan nutrisi tubuh. Perlu diketahui bahwa energi yang dikeluarkan untuk bersepeda berbeda dengan energi yang akan dikeluarkan untuk beraktifitas seperti biasa. Jangan sampai kamu kurang energi yang berdampak tubuh jadi lemas. Perlu asupan yang lebih untuk menjalankan aktifitas berat. Olah karena itu pesepeda harus memperhatikan asupan makanan sebelum, saat dan setelah bersepeda.
Berikut hal yang perlu kamu tahu sebagai pesepeda agar tidak kehabisan energi:
1. Sebelum bersepeda
Bersepeda pasti menghabiskan banyak energi di tubuh kita. Tergantung dari seberapa lama bersepeda. Makin lama bersepeda, makin banyak karbohidrat yang dibutuhkan. Jika bersepeda kurang dari 1 jam, maka membutuhkan sedikit makanan berbasis karbohidrat seperti sereal, atau roti setidaknya 2 jam sebelum bersepeda untuk mengoptimalkan penyerapan. Jika akan bersepeda lebih dari 3 jam sebaiknya mengonsumsi karbohidrat kompleks yang sehat seperti gandum, oatmeal, nasi merah, nasi putih, dan buah sebelum bersepeda.
2. Saat bersepeda
Saat bersepeda, sebaiknya membawa bekal minum untuk di jalan. Karena tubuh manusia terdiri dari 80% cairan, kekurangan cairan dapat berbahaya dan mengakibatkan dehidrasi. Minuman isotonoik boleh diminum tetapi lebih baik memilih air mineral. Selain itu jika kamu bersepeda lebih dari 1 jam, sebaiknya membawa energy bar untuk dikonsumsi. Setiap 1 jam energy bar dimakan untuk menggantikan energi yang terbuang saat kita mengayuh sepeda.
3. Setelah bersepeda
Setelah bersepeda diperlukan proses recovery otot karena telah dipaksa bekerja berat. Caranya adalah memberikan asupan protein, otot dan jaringan tubuh manusia tersusun karena asupan makanan yang mengandung protein, baik protein yang bersifat hewani maupun nabati. Semua itu bisa kita peroleh dari susu, daging, ikan, telur, dan sayuran tinggi protein seperti brokoli. Selain itu, tidak ada salahnya makan buah dan sayur untuk menambah vitamin dan serat dalam tubuh agar tambah sehat.
-
-
-
-
-
-
-
Oatsy
Oatsy Wholegrain Rolled Oat 1 Kg_1c12p
10%Regular Price Rp 42.600 Special Price Rp 38.350 -
-
-
Quaker
Quaker Oatmeal Cooking 800gr_1c12p
18%Regular Price Rp 49.100 Special Price Rp 40.500 -
Quaker
Quaker Instant Refill 800gr_1c12p
18%Regular Price Rp 49.100 Special Price Rp 40.500 -
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
Apel
Apel Red Delicious Washington Besar 300gr
19%Regular Price Rp 14.850 Special Price Rp 12.113 -
Oatsy
Oatsy Tropical Fruit Muesli 500g_1c20p
16%Regular Price Rp 53.550 Special Price Rp 45.500 -
Oatsy
Oatsy Apricot Sultana Almond Muesli 500g_1c20p
16%Regular Price Rp 53.550 Special Price Rp 45.500 -
-
-
-
-
-
Greenfields
Greenfields Fresh Milk Low Fat 1l
13%Regular Price Rp 33.250 Special Price Rp 29.250